Kata Pengantar

Ketua Ikatan Alumni Teknik Industri ITB

Salam sejahtera bagi kita semua,

Puji syukur kepada Tuhan Yang Maha Esa atas rahmat-Nya, IATI-ITB terus hadir sebagai wadah silaturahmi dan sinergi bagi 7000+ alumni Teknik Industri ITB. Dengan semangat kebersamaan, kami berkomitmen memperkuat peran alumni di berbagai sektor dan memberikan kontribusi nyata bagi ilmu, masyarakat, dan bangsa.

Semoga profil ini menginspirasi dan menggambarkan peran serta aktivitas IATI-ITB. Mari bersama menjaga nama baik almamater dan menciptakan dampak positif di mana pun kita berada.

Salam AvanTI,
Safitri Siswono
Ketua IATI-ITB

Safitri Siswono

Ketua IATI ITB

Latar Belakang

Teknik Industri ITB untuk Indonesia yang lebih baik

Ikatan Alumni Teknik Industri ITB (IATI-ITB) hadir sebagai wadah untuk mempererat hubungan antar-alumni, membangun jejaring yang kokoh, serta menciptakan sinergi yang bermakna bagi masyarakat. Sebagai organisasi yang lahir dari rasa bangga dan kepedulian terhadap almamater, IATI-ITB memiliki visi menjadi penghubung yang menginspirasi dan mendukung para anggotanya dalam berkontribusi untuk kemajuan bersama.

Seiring waktu, alumni Teknik Industri ITB telah berkiprah di berbagai bidang seperti industri, pemerintahan, dan akademik. IATI-ITB berupaya memaksimalkan potensi komunitas alumni dengan menciptakan ruang untuk berbagi pengetahuan, mengembangkan keterampilan, dan membangun hubungan lintas generasi yang saling mendukung. Organisasi ini juga aktif mendukung mahasiswa aktif melalui berbagai inisiatif untuk membantu mereka meningkatkan kompetensi dan mempersiapkan diri menghadapi tantangan global.

Komitmen IATI-ITB tidak hanya berhenti pada komunitas Teknik Industri tetapi juga menjangkau masyarakat luas. Dengan semangat kebersamaan, profesionalisme, dan keberlanjutan, organisasi ini terus bergerak menciptakan dampak positif yang nyata sesuai dengan Salam Ganesha, Demi, Tuhan, Bangsa dan Almamater.

Visi & Misi

Dedikasi untuk Almamater dan Bangsa

Visi

Menjadi organisasi alumni yang inspiratif, inovatif, dan berkontribusi nyata bagi kemajuan bangsa, almamater, dan masyarakat.

Misi

Menjadi organisasi alumni yang inspiratif, inovatif, dan berkontribusi nyata bagi kemajuan bangsa, almamater, dan masyarakat.